alexametrics Sejumlah Fakta Menarik Burung Unta! Mulai dari Tidak Bisa Terbang hingga Suka Memasukan Kepala dalam Tanah

Sejumlah Fakta Menarik Burung Unta! Mulai dari Tidak Bisa Terbang hingga Suka Memasukan Kepala dalam Tanah

Selasa, 21 November 2023 21:29

sejumlah-fakta-menarik-burung-unta-mulai-dari-tidak-bisa-terbang-hingga-suka-memasukan-kepala-dalam-tanah

Burung unta

 Burung unta telah dinobatkan sebagai burung terbesar di dunia, dengan berat badan yang berkisar antara 113-130 kg dan tinggi mencapai 2,7 meter untuk ukuran jantan. Burung dari Afrika bagian timur ini, biasanya sering dijumpai di daerah berpasir dan berhabitat kering seperti gurun.

Namun, sekarang banyak peternak burung unta banyak melepas mereka ke Australia dan membiarkan hewan ini membentuk populasi dan bertahan hidup di sana.  Meskipun termasuk dalam keluarga burung, namun binatang ini tidak memiliki kemampuan untuk terbang seperti burung pada umumnya. 

Merangkum dari laman Smithsonian’s National Zoo, pada Selasa (21/11). Menjelaskan alasan burung unta tidak bisa terbang adalah karena tulang dada yang dimiliki hewan ini rata.

Sedangkan tulang dada pada burung yang bisa terbang berbentuk melengkung, dengan disertai otot yang kuat. Seekor burung tidak dapat lepas landas tanpa tulang melengkung di dadanya, sehingga hal ini membuat burung unta harus tetap berada di darat.

Meskipun burung unta tidak bisa terbang, tetapi ada kelebihan lain yang dimiliki hewan ini dibanding jenis burung lainnya, yaitu kecepatan lari hewan ovipar ini tercatat sebagai burung tercepat di dunia. Dengan kakinya yang kuat dan panjang, hewan ini memiliki kecepatan lari mencapai 70 km per jam dalam waktu singkat.

Kaki yang mereka miliki seperti pegas yang memberikan bantalan dan menghalang guncangan saat berlari. Kecepatan lari yang luar biasa ini membuat burung unta dapat mempertahankan dirinya dari predator seperti singa, macan tutul dan hyena. 

Selain berlari, hewan berkaki panjang ini akan menghentikan predator dengan tendangannya yang kuat dan cakar tajam pada jari kakinya, badannya yang besar pun ikut turut andil untuk mendorong lawan terjatuh ke tanah.

Tidak hanya badannya yang besar, telur dari burung ini memiliki berat berkisar 1,5 kg setara dengan 24 biji telur ayam, dan panjang 15 cm. Fakta terakhir yang sering berada di film-film yaitu, burung unta suka memasukan kepalanya ke dalam tanah atau pasir. Hal tersebut bukanlah suatu kegemaran hewan berbadan besar ini, melainkan mereka memasukan kepala kedalam tanah untuk memeriksa atau memindahkan telurnya. 

Jika di alam liar, kebiasaan ini juga mereka lakukan saat ada bahaya yang mendekat, mereka akan berbaring di tanah dan memasukan leher panjangnya ke tanah sedalam mungkin, guna mengelabui musuh. (*)