alexametrics Pekan Paralimpik Provinsi Kaltim IV/2023, Juara Umum Milik Balikpapan

Pekan Paralimpik Provinsi Kaltim IV/2023, Juara Umum Milik Balikpapan

Senin, 20 November 2023 10:33

pekan-paralimpik-provinsi-kaltim-iv2023-juara-umum-milik-balikpapan

HASIL MAKSIMAL: Bulu tangkis jadi cabor kesekian dari Balikpapan yang berhasil meraih gelar juara di Peparprov Kaltim IV/2023. ANGGI PRADITHA/KP

BALIKPAPAN–Balikpapan merajai Pekan Paralimpik Provinsi (Peparprov) Kaltim IV/2023. Pasalnya, hampir di seluruh cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan, skuad tuan rumah menyabet gelar juara. Teranyar, di cabor bulu tangkis yang dipertandingkan di GOR Hevindo dan tuntas kemarin (19/11).

Dari bulu tangkis, Balikpapan memboyong 9 emas, 4 perak, dan 5 perunggu. Menyusul Bontang di posisi kedua dengan 2 emas dan 3 perak, serta Berau yang finis ketiga dengan 2 emas.

Menurunkan 16 atletnya, pelatih Balikpapan Anwar Patiansyah mengaku sangat puas. Dia berkata, hasil ini buah dari kerja keras para atletnya. “Alhamdulillah meskipun ada yang kurang, hasilnya tetap bisa maksimal. Karena kami latihan terus selama hampir dua bulan,” ujarnya.

Di sisi lain, ia juga membenarkan bahwa para atlet peraih medali belum dapat dipastikan bakal bergabung skuad Kaltim untuk Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2024 di Sumatra Utara (Sumut). Sebab, penentuan baru akan dilakukan pada saat training camp (TC) sebelum keberangkatan.

Kendati bakal diseleksi lagi, Anwar meyakini kekuatan Balikpapan bakal tetap mendominasi skuad Benua Etam nantinya. “Kami sangat optimis, terlebih melihat hasil peparprov ini. Balikpapan pasti akan mendominasi kekuatan Kaltim nantinya,” jelasnya.

Prestasi gemilang ini juga disumbangkan oleh cabor atletik. Yang mana mereka berhasil menyabet gelar juara umum dengan raihan 43 emas, 31 perak, dan 20 perunggu.

Ketua National Paralympic Coommitte (NPC) Balikpapan Muhammad mengatakan, Balikpapan mampu menguasai setengah dari cabang olahraga yang dipertandingkan. Menurutnya hanya tiga cabor saja yang lepas dari target, yakni catur, panahan dan tenis lapangan kursi roda.

Terkait hasil ini, ia pun merasa puas dan mengapresiasi prestasi para atlet tuan rumah. “Alhamdulillah, sangat bersyukur dengan hasil yang diraih para atlet. Ini buah pembinaan kami selama dua tahun terakhir,” ujarnya.

Raihan yang didapat ini, kata dia, membuat pihaknya mantap menatap peparnas tahun depan. Terlebih, ia memang menarget agar atlet Balikpapan mendominasi skuad Benua Etam nantinya. Bicara soal rencana NPC Kaltim untuk menyeleksi atlet menuju Peparnas 2024, Ia mengaku hal itu tak menjadi masalah. “Kami sepakat saja kalau memang adanya seleksi. Dengan begitu juga atlet tidak terlena dengan kemenangan yang diperoleh pada pepaprov ini,” tutupnya. (ndy)

OKTAVIA MEGARIA

oktaamegaa@gmail.com